Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bisnis Yang Sukses Dengan Ataupun Tanpa Modal

Bisnis Yang Sukses
Apakah Anda masih mengeluhkan tidak punya modal untuk memulai Bisnis? Mulai saat ini lupakankalah kata-kata itu karena hanya membuat Anda terlihat tidak kreatif saja. Sukses atau tidaknya bisnis tidak bergantung pada besar atau kecilnya modal saat memulai usaha, bahkan bisa di mulai dengan ataupun tanpa modal , Anda tidak percaya ? atau Anda mau ngotot kalau Bisnis tidak mungkin bisa berjalan jika tanpa modal. Faktanya sudah banyak Affiliate Marketer dan Dropshiper yang sukses mereka tidak memakai modal saat memulainya, lalu sudah banyak blogger Indonesia maupun dunia yang sukses hanya dengan Blog gratisan. Anda bisa googling detailnya karena kalau saya bedah satu persatu mungkin sampai 20 halaman Posting juga belum tentu selesai. Yang terpenting buat Anda saat ini adalah, cari hal apa yang Anda sukai, saat Anda melakukannya Anda selalu bergairah bisa hobby ataupun aktivitas sehari-hari yang tanpa sadar itu sebenarnya bakat  terbaik Anda.

Setelah Anda sudah menemukannya, fokuslah lalu perjelas dan publikasikan ke semua orang bahwa itulah kemampuan Anda itulah yang Anda sukai, baik Posting di Blog , status yang berkaitan hal tersebut di facebook, forum online maupun offline, membangun komunitas online maupun offline. Setelah Anda mempunyai koneksi lebih luas, Anda akan lebih mudah melakukan seperti apa yang Anda inginkan. Merubah komunitas menjadi pelanggan Anda, merubah pengunjung blog menjadi Rupiah Anda , merubah forum menjadi penyumbang ide-ide brillian untuk Anda. Semuanya bisa Anda lakukan sesuai keinginan Anda.

Di katakan oleh Anthony Robbin " Pada saat kita berani untuk mengambil keputusan di situlah nasib kita berubah " namun sayangnya masih banyak orang yang belum berani mengambil keputasan, " Saya harus Fokus di bidang A, B, C, D ataupun E ". Mereka cuma menjalani hidup mengalir saja, ternyata kalau Anda mengalir saja persis seperti ikan mati, karena hanya ikan mati yang mengalir saja.

Tentu saja Anda pasti tidak mungkin mau jadi ikan mati bukan ? maka dari itu mulai saat ini tentukan apa Passion Anda, lalu Fokuslah ! .


Post a Comment for "Bisnis Yang Sukses Dengan Ataupun Tanpa Modal"